twitter
S1 Teknologi Pangan

Culinary - Patisserie - Culinology - Molecular Gastronomy.



Food Technology.

Tristar Institute - Jemursari 244 - Surabaya

Info: 081234506426 - 081233752227.

Pages

Kamis, 02 Mei 2019

Dari Ujian Praktik Masak Asian Healthy Food - Mahasiswa Advanced Culinary Class Diuji Chef Nadya Ratri Buat Aneka Kreasi Makanan Bertema ”Asian Healthy Food”

Dari Ujian Praktik Masak Asian Healthy Food

Mahasiswa Advanced Culinary Class Diuji Chef Nadya Ratri Buat Aneka Kreasi Makanan Bertema ”Asian Healthy Food”
SETELAH diajarkan membuat 8-12 resep menu Asian Healthy Food oleh Chef Nadya Ratri Aryani S.Pd., M.Kes selama empat kali tatap muka, giliran pada pertemuan hari kelima, 20 mahasiswa Advanced Culinary Akpar Majapahit Kelas Pagi dan Kelas Siang diuji membuat kreasi makanan bertema Asian Healthy Food menurut versi mereka sendiri.
Ujian praktik masak itu dihelat dua sesi, yakni sesi pagi dan sesi siang, dengan bertempat di Dapur Culinary 2, Lantai 3, Gedung Graha Tristar Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Jumat (26/10/2018).
Ujian praktik masak sesi pagi diikuti 10 mahasiswa Advanced Culinary Kelas Pagi. Mereka adalah Alfonso Senomurti Atmoko, Ronaldo Dimas Julianto, Florensius Vendy Satriawan, Leonardo Aldi Mahat, Noor Ainun, Rivaldi Jun Artanto, Delfries Haryo Yudhanto, Nicholas Anderson, Setia Yoga Pratama dan Iversen Riky Djunaidi.
Sedangkan 10 mahasiswa Advanced Culinary Kelas Siang yakni Syaifullah Yusuf, Hatmadi, Melvin Septian Budiono, Abdullah Umar Al-Faruq, Muhammad Lucky Kurniawan P., Eroldo, Wahyu, James Armando Suroso, Septian Ade C.J.P., dan Wayan Raditya, baru tampil pada ujian praktik masak sesi siang.
Pada ujian praktik masak sesi siang, Septian Ade C.J.P. membuat kreasi makanan andalannya yang diberi titel Steamed Tofu with Milky Meat (Japanese), Eroldo menyiapkan kreasinya yang bertajuk Luklak (Cambodia), Wayan Raditya tampak antusias membuat Rainbow Chicken Viggie Tortila (Philiphinese) dan Hatmadi percaya diri membikin Spinach Tofu with Mushroom Sesame Rich + Sichuan Shrimp (Chinese).
Giliran selanjutnya adalah Syaifullah Yusuf yang membuat kreasi makanan khas India berjudul Panir Palak with Capathi, Umar Al-Faruq fokus menyiapkan Massala Lunch, juga masakan dari India, pada ujian praktik masak tersebut dan Melvin Septian Budiono membuat Chinese Chicken Salad.
Sementara itu, James Armando lebih tertarik membuat salad khas Negeri Gajah Putih (Thailand) yang berjudul Nam Tok, sedangkan Wahyu all out menyiapkan masakan unggulannya yang diberi nama Tofu Peanuk Tet  with Nasi Uduk (kombinasi antara makanan khas Filipina dan Indonesia) dan Muhammad Lucky tertarik mengangkat makanan khas dari Malaysia yang bertajuk Chicken Pong Teh, pada ujian praktik masak akhir pekan lalu.
Durasi ujian praktik masak itu juga dibatasi 1,5 jam saja sejak prepare bahan masakan, mengolah hingga mem-plating hasil masakannya itu sebelum disajikan di hadapan dosen pembimbing, Chef Nadya Ratri.
”Adapun kriteria penilaiannya sendiri meliputi tiga aspek utama yakni penampilan dan kreativitas, tekstur dan citarasa, sesuai standar yang biasa diaplikasikan di ndustri perhotelan,” tandasnya.
Anda tertarik aneka kegiatan mahasiswa Advanced Culinary Class dan ingin menjadi bagian dari civitas akademika Akpar Majapahit, silakan datang langsung ke Kampus Akpar Majapahit Jl Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, sekarang juga. (ahn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar