UNTUK kali kesekian, instruktur senior Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Tristar Surabaya (member of Tristar Group) Chef Ita Suhervin, kembali tampil demi berbagi ilmu cara membuat tiga kreasi Special Cakes II yakni Black Forest Cake, Tropical Cake dan Sacher Cake, bersama lima peserta kursusan, di Kitchen Modern 2, Lantai 2 Food University Indonesia (FUI) Kampus Tristar Manyar Jl, Raya Manyar Kertoarjo No. 74 Surabaya, Sabtu (08/06/2022), pekan lalu.
Selama bekerja di Cold Kitchen Food
University Indonesia, Sabtu pagi itu, Chef Ita Suhervin dibantu
asistennya, Chef Eny
Suryanti, sejak prepare
aneka bahan kue, proses membuat dan menghias cakes hingga pembagian
hasil praktik membuat tiga kreasi Special Cakes II dan penyerahan
sertifikat pelatihan dari LPK Tristar Surabaya kepada peserta kursusan.
Sesuai list kehadiran, maka lima peserta
kursusan itu adalah Lilie
Susanawati, Pek Trishiang, Wiwik Indrawati, Isti Suryandini dan Erni. Kelima wanita paro baya yang masih tampak cantik itu
merupakan karyawan sebuah bank swasta nasional di kawasan pusat kota Surabaya.
Di hadapan peserta kursusan, Chef Ita
pertama-tama mengenalkan pemilihan bahan yang terbaik (premium ingredient)
demi membuat tiga kreasi Special Cakes II mulai Black Forest Cake,
Tropical Cake hingga Sacher Cake dengan tampilan kekinian nan cantik,
elegan dan berkelas ala Bakery & Pastry Shop terkenal di Surabaya.
Demi
membuat Black Forest Cake di Kitchen Food
University Indonesia, Chef Ita bersama asistennya telah menyiapkan
bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat adonan chocolate sponge yakni
eggs, sugar, cake emulsifier, cake flour (kunci biru), cornstarch, milk powder,
melted margarine dan chocolate paste.
Adonan
chocolate sponge sebelum di-bake pada suhu 180*C selama 35-45
menitan, dimasukkan lebih dulu ke dalam loyang bulat berdiameter 18 cm. Metode
pembuatan Special Cakes yang satu ini menggunakan Sponge Method.
Setelah
membuat adonan chocolate sponge, maka pekerjaan selanjutnya adalah
membuat chocolate ganache untuk filling-nya yang terdiri dari layer
A dan B. Barulah disiapkan cover-nya berupa butter cream, yang
bahannya terdiri atas white margarine, butter, icing sugar, condensed milk dan
food coloring.
Pekerjaan
terakhir adalah membuat garnish-nya dari chocolate batangan yang
dilelehkan bersama fresh cream (cair), yang selanjutnya bisa dibuat menjadi
berbagai model ornament cantik seperti bunga, daun, stick roll,
bentuk pagar, lengkungan dan sebagainya.
Oleh
Chef Ita, peserta kursusan juga dilibatkan saat menghias dua kreasi Black
Forest Cake dengan garnish sebagai topping-nya berupa taburan
ornament dari coklat, hiasan dari butter cream dan berupa beberapa
buah red cherry dan strawberry yang sudah di-slice lebih dulu.
Sementara
itu untuk membuat kreasi kue berikutnya, yakni Tropical Cake dan Sacher Cake, Chef Ita kembali mengajak peserta kursusan untuk belajar membuat
adonan kue sendiri yang bahannya terdiri dari egg, sugar, cake emulsifier, cake
flour (kunci biru), cornstarch, milk powder, melted margarine, vanila paste (Tropical
Cakes) dan chocolate paste (Sacher Cake), di bawah bimbingan
instruktur langsung.
Untuk membuat Tropical Cake, vanilla sponge-nya yang sudah di-bake, lalu di-cover lebih dulu dengan butter cream. Butter cream-nya sendiri sudah diberi tambahan food colouring (hijau macha).
Selanjutnya di sisi luar cover-nya ditaburi cashewnut (butiran biji mete) yang sudah dirajang kasar secara melingkar sampai rata. Sedangkan untuk topping-nya disusun buah orange, irisan buah kiwi dan irisan strawberry sedemikian rupa, sehingga tampilannya seperti bunga matahari yang sedang merekah.
Untuk
pekerjaan terakhir, Chef Ita giliran menghias Sacher Cake dengan
melibatkan peserta kursusan. Dua chocolate sponge @ berdiameter 18 cm
lalu diiris menjadi dua layer A dan B, kemudian diberi filling
berupa chocolate ganache dan butter cream.
Selanjutnya Sacher Cake setengah jadi itu diguyur chocolate glaze sebagai cover-nya sampai merata hingga menutup seluruh permukaannya. Chocolate sponge yang sudah di-cover chocolate glaze (permukaan cake tampak mengkilap), lalu disimpan di dalam freezer (mesin pendingin) selama 15-30 menitan.
Kemudian cake itu dihias dengan pernak-pernik ornament yang edible
dan hiasan coffee bean dari teknik chocolate transfer agar
tampilan Sachef Cake tersebut semakin keren, mewah dan elegan. Amazing
banget. Good jobs! Chef.…
Jika
Anda tertarik mengikuti aneka materi kursusan olahan makanan maupun minuman
yang digagas Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Tristar Surabaya (member
of Tristar Group), silakan datang langsung ke Graha Tristar Jl Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25,
081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang
juga. (ahn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar