twitter
S1 Teknologi Pangan

Culinary - Patisserie - Culinology - Molecular Gastronomy.



Food Technology.

Tristar Institute - Jemursari 244 - Surabaya

Info: 081234506426 - 081233752227.

Pages

Selasa, 20 Desember 2022

Dari Gelaran Master Demo Bertajuk Quick Bread Creation 2022 di Kitchen Pastry Graha Tristar


Chef Daniel Libatkan Mahasiswa Pastry Art Kelas A-1 Pagi Duplikasi Cara Buat Empat Varian Rasa Roti Gambang, Kreasi Quick Bread Tampilan Kekinian


DOSEN Pegajar Pastry Art Tristar Group, Chef Daniel Pradipta, giliran tampil dalam gelaran Master Demo & Duplication bertajuk Quick Bread Creation 2022, di Kitchen Pastry 1, Lantai 2 Graha Tristar Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Senin (12/12/2022) pagi. Demo membuat Roti Gambang, camilan tradisional khas Betawi itu dihadiri 12-an mahasiswa Pastry Art Akpar Majapahit Kelas A-1 Pagi.


Di kalangan keluarga Betawi di DKI Jakarta, Roti Gambang yang aslinya beraroma Cinnamon (Kayu Manis) itu biasanya disajikan pada pagi atau sore hari dengan ditemani secangkir kopi atau segelas teh hangat.


Mengingat teksturnya yang agak keras maka cara memakannya pun dengan mencelupkan sedikit demi sedikit ujungnya lebih dulu ke dalam cangkir kopi atau teh hangat tersebut agar terasa lembut saat dikunyah di dalam mulut.


Dalam perkembangannya Roti Gambang juga beredar di Semarang, Menurut riwayat bahwa keberadaan Roti Gambang khas Betawi di Kota Atlas itu karena dulu ada warga Betawi yang pindah ke Semarang dan menetap di sana, sambil terus mengenalkan camilan tradisional tersebut kepada warga setempat.


”Dalam demo bertajuk Quick Bread Creation 2022 itu saya mengenal empat varian rasa Roti Gambang, yakni rasa original (Cinnamon), pandan keju, strawberry keju dan chocolate dengan tampilan kekinian yang keren tentunya,” kata Chef Daniel Pradipta dalam bincang santai di ruang kerjanya, Senin (12/12/2022) siang, seusai gelaran Master Demo & Duplication.


Demi memudahkan pekerjaan di cold kitchen, pihaknya juga mengajak empat tim mahasiswa Pastry Art Class –masing-masing beranggotakan tiga orang— untuk menduplikasi cara buat Roti Gambang, sesuai arahan dan job yang diberikan dosen pengajar.


Tim A misalnya, kebagian tugas menduplikasi Roti Gambang rasa original (Cinnamon) seperti yang dicontohkan Chef Daniel. Selanjutnya untuk Tim B, C dan D, masing-masing mendapat tugas membuat Roti Gambang rasa pandan keju, Roti Gambang rasa strawberry keju dan Roti Gambang rasa chocolate.


Berdasarkan cara pembuatannya, Roti Gambang termasuk dalam kelompok Quick Bread. Pasalnya bahan untuk membuat roti ini tidak menggunakan yeast dan tanpa proses proofing. Jadi setelah adonannya kalis lalu dibentuk persegi panjang (dengan dimensi 3-4 cm x 8-10 cm) dan diletakkan di atas loyang, maka roti setengah jadi tersebut bisa langsung di-bake pada suhu 160*C selama 30-35 menitan.


Sementara itu bahan untuk membuat Roti Gambang sendiri sebenarnya cukup simple, yakni medium flour, bread crumb, milk powder, baking powder, baking soda, cinnamon powder dan teteskan vanilla paste secukupnya.


Pekerjaan selanjutnya palm sugar dicairkan dengan air panas (hot water), lalu timbang dan tambahkan sugar, sedikit salt, water dan egg yolk. Selain itu siapkan water berikut brush-nya untuk mengolesi permukaan Roti Gambang setengah jadi sebelum di-bake dalam mesin pengovenan.


Sekadar tips bagi pengelola café, Roti Gambang dengan empat varian rasa ini bisa saja ditawarkan sebagai camilan alternatif kepada pengunjung karena secara ekonomis biaya membuatnya tidak mahal-mahal amat dan cara membuatnya pun tak bikin ribet.


”Dari pengamatan sejumlah café di kawasan Surabaya maupun luar kota Surabaya, ada pengelola café yang menyediakan camilan quick bread dengan harga bersahabat di kantong,” pungkasnya. Good jobs! Chef. The most incredible


Anda tertarik dengan aneka kegiatan mahasiswa di Kampus Akpar Majapahit (member of Tristar Group), silakan menghubungi Divisi Marketing Akpar Majapahit Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 8480821-22, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar