twitter
S1 Teknologi Pangan

Culinary - Patisserie - Culinology - Molecular Gastronomy.



Food Technology.

Tristar Institute - Jemursari 244 - Surabaya

Info: 081234506426 - 081233752227.

Pages

Minggu, 19 Februari 2023

Memotret Aksi Seru Mahasiswa Buat Muffin & Cupcakes Bersama Chef Dwi Mei Retnowati


Selama Dua Kali Pertemuan, Mahasiswa Pastry Art Diajarkan Buat Enam Kreasi Muffin dan Cupcakes yang Keren


SELAMA dua kali pertemuan di Kitchen Pastisserie 1 Lantai 2 Graha Tristar, Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Senin (13/02/2023) pekan lalu, sekitar 12-an mahasiswa Pastry Art Akpar Majapahit Kelas A-2 Pagi, diajarkan Dosen Pengajar Pastry Art Tristar Group Chef Dwi Mei Retnowati, cara membuat enam kreasi Muffin dan Cupcakes kekinian yang keren sesuai standar industri perhotelan.


Di restoran-restoran hotel berbintang, aneka kreasi Muffin dan Cupcakes kekinian itu biasanya disajikan pada saat breakfast, lunch buffet maupun dinner, sebagai menu makanan penutup atau dessert-nya. Citarasa kreasi Muffin dan Cupcakes yang diajarkan kepada mahasiswa itu ada yang berasa manis (sweet taste), juga ada yang gurih/asin rasanya (savoury taste).


Pada tatap muka kali pertama, Senin (13/02/2023) pagi, misalnya, mahasiswa Pastry Art Akpar Majapahit Kels A-1 Pagi, diajarkan Chef Mei seputar cara membuat tiga kreasi Muffin, yakni Corn Cheese Muffin, Banana Cheese Muffin dan Chocolate Peanut Butter Muffin yang keren dan berkelas.


Dari tiga kreasi Muffin tersebut, satu berasa gurih/asin (savoury taste) yakni Corn Cheese Muffin, sedangkan dua kreasi Muffin lyang lain rasanya manis (sweet taste) yaitu Banana Cheese Muffin dan Chocolate Peanut Butter Muffin.


Untuk membuat Corn Cheese Muffin yang berasa gurih, misalnya, maka bahan yang diperlukan adalah margarine dan sugar (di-blend lebih dulu) kemudian tambahkan egg, fresh milk, cake flour (kunci biru), baking powder, salt, smoke beef (small dice) dan cheedar cheese (small dice).


”Adonan baru dimasukkan ke dalam muffin cup, lalu ditata rapi pada muffin tin, sebelum di-bake pada mesin pengovenan pada suhu 180*C selama 20-25 menit,” kata Chef Mei kepada empat mahasiswa anggota Tim A di cold kitchen Graha Tristar Surabaya.


Sementara itu demi membuat Banana Cheese Muffin, mahasiswa diminta menyiapkan semua bahannya yang meliputi butter dan sugar (di-blend lebih duu), baru Anda tambahkan egg, palm sugar, baking powder, milk powder, cake flour (kunci), fresh milk, banana (juga di-blend lebih dulu), banana essence dan cheedar cheese (sudah di-grated) sebagai topping-nya.


”Adonan tersebut Anda masukkan ke dalam muffin cup, kemudian ditata yang rapi pada muffin tin. Sebelum Banana Cheese Muffin tersebut di-bake dalam mesin oven pada suhu 180*C selama 20-25 menitan, maka taburkan parutan cheedar cheese sebagai topping-nya,” terang Chef Mei di hadapan empat personel Tim B.


Sedangkan kreasi muffin yang terakhir adalah Chocolate Peanut Butter Muffin. Bahan untuk membuat muffin yang berasa manis ini meliputi butter dan sugar (di-blend lebih dulu), lalu tambahkan egg, baking powder, milk powder, cake flour (kunci), fresh milk, vanilla paste, rum paste, peanut (yang sudah di-chop), raisin, peanut jam dan dark compound chocolate (brunoise).


”Sebelum Chocolate Peanut Butter Muffin tersebut di-bake pada suhu 190*C selama 20-25 menit, adonan tersebut Anda masukkan lebih dulu dalam muffin cup dan ditata rapi pada muffin tin,” ujar Chef Mei kepada empat mahasiswa anggota Tim C.


GIliran pada pertemuan hari teakhir, Selasa (14/02/2023), Chef Mei kembali berbagi ilmu dengan anak didiknya cara membuat tiga kreasi Cupcakes, yakni Spring Flower Cupcakes, Cookie Monster Cupcakes dan Pretty Little Cupcakes yang cantik, menarik dan elegan tampilannya.


Aksi seru dtiunjukkan masing-masing tim mahasiswa sejak mereka membuat adonan, menghias muffin dengan topping, nge-bake maupun ketika mem-plating-nya. Semua aksi ciamik mahasiswa selama bekerja di cold kitchen tersebut disupervisi langsung oleh Chef Dwi Mei Retnowati. Good jobs! Chef, Bro & Sis. So cool


Anda tertarik dengan aneka kegiatan mahasiswa Pastry Art Class di kampus Akpar Majapahit (member of Tristar Group), silakan menghubungi Divisi Marketing Akpar Majapahit Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 8480821-22, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar