SETELAH berjibaku membuat sembilan kreasi cakes dalam tiga kali tatap muka, sekarang giliran mahasiswa Pastry Art Akpar Majapahit Kelas A-1 Pagi praktik membuat Showpiece Cakes Decoration kekinian, Praktiknya sendiri dihelat di Kitchen Patisserie 1, Lantai 2 Graha Tristar Jl. Raya Jemursari 244 Surabaya.
Selama praktik membuat tiga kreasi
Showpiece Cakes Decoration, 15 mahasiswa Pastry Art Class –terbagi dalam
tiga kelompok, yakni Tim A, B dan C-- itu di dampingi Dosen
Pengajar Pastry Art Akpar Majapahit, Chef Renny Savitri bersama asistennya, Chef Gabriel
Nathania AMd.Par., S.TP.
Untuk membuat satu kreasi Showpiece Caka Decoration, setiap tim harus melakoninya dalam
empat kali pertemuan di Cold Kitchen Graha Tristar Surabaya. Praktik reguler
tersebut berlangsung sejak Selasa (27/02/2024) lalu hingga Selasa (05/03/2024).
Sesuai arahan dari Chef
Renny, Tim A yang beranggotakan Aurelia Nastiti, Annisa Auliya
Nuur Anam, Titin Mufita Sari, Daniel Anggie dan Tri Putera Jaya L., sepakat
untuk membuat kreasi Showpiece Cake Decoration bertajuk Animals
Birthday Cake nan keren tampilannya.
Sedangkan Tim B yang personelnya terdiri dari
Keisha S.A., Aurelia Della, Sebastian, Denita N.S. dan Raihan, tampil all
out di cold kitchen demi membuat kreasi Showpiece Cake Decoration
terbaiknya yang Bernama keren Mad Hatter – Alice in Wonderland.
Sementara itu lima personel Tim C yang meliputi Alvin Setiawan, M.
Akbar H. Alrasyid, Arifa, Nadia dan Richard tampil penuh semangat demi membuat
kreasi Showpiece Cake Decoration yang mengangkat tema The Wedding
Cake yang bernuasa western style nan mewah dan elegan.
Selain berbagi ilmu dengan mahasiswa Pastry Art Akpar Majapahit Kelas Pagi, Chef Renny bersama asistennya, Chef Gabi, sapaan akrab Gabriel Nathania, juga mengajari 15-an mahasiswa Pastry Art Akpar Majapahit Kelas Siang yang terdiri dari Tim D, E dan F, teknik membuat tiga kreasi Showpiece Cakes Decoration dengan tampilan masa kini.
Sebelum praktik, Chef Renny
lebih dulu mengajarkan anak didiknya bagaimana cara meng-cover cake
dengan plastic icing (fondant) yang betul. Selain itu, mahasiswa
juga diajarkan cara membuat aneka ornament (hiasan) untuk Showpiece
Cakes dari White Chocolate Compound (WCC) dan Dark Chocolate
Compound (DCC).
Mahasiswa juga dipersilakan untuk
menambahkan pernak-pernik pendukung demi menitikberatkan apa tema yang diusung
demi mempersembahkan kreasi Showpiece Cakes Decoration terbaiknya sesuai
tugas dan tanggung jawab dari masing-masing tim agar hasilnya sesuai dengan
ekspektasi. Bahkan tampilannya pun menjadi amazing banget!
Keseruan aksi mahasiswa semakin
tampak saat masing-masing tim antusias menghias Showpiece Cakes pada
hari terakhir, sebelum hasil kreasi terbaik dari masing-masing tim tersebut di-display
di meja untuk dinilai dan dikritisi oleh dosen pembimbing.
”Saya mengapresiasi banget kerja all out yang ditunjukkan oleh masing-masing tim selama sepekan berjibaku di cold kitchen demi mempersembahkan enam kreasi Showpiece Cakes Decoration yang keren sesuai standar industri perhotelan,” terang Chef Renny Savitri kepada kru www.sekolahmasak.info, di ruang kerjanya, Selasa (05/03/2024) siang. Good jobs! Bro & Sis. Congratulations …
Anda
tertarik menjadi mahasiswa Pastry Art Class Akpar Majapahit (member of Tristar
Group),
silakan menghubungi Tim Marketing
Tristar Group, Gedung Graha Tristar Jl. Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031)
8433224-25, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang
juga. (ahn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar