Giliran Chef Mei
Ajarkan Mahasiswa Pastry Art Reguler Class Buat Chocolate Coffee Soufle, Lava
Pudding dan Montelimar Pudding with Vanilla Sauce
TIGA hari sebelum gelaran final exam pada pertengahan Januari 2025, mahasiswa Pastry Art Reguler A Class Akpar Majapahit (member of Tristar Group), kembali diajarkan teknik membuat aneka kreasi Hot & Cold Pudding dengan tampilan masa kini nan keren, elegan dan berkelas, di Kitchen Patisserie Lantai 2, Graha Tristar Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya. Kali ini yang mendampingi mahasiswa adalah Chef Dwi Mei Retnowati, Dosen Pengajar Pastry Art Tristar Group.
Pada tatap muka hari ketiga materi praktik Hot
& Cold Pudding Art, Senin (13/01/2025) lalu, mahasiswa Pastry Art Reguler
Class Akpar Majapahit itu tampil antusias saat praktik membuat tiga kreasi pudding
kekinian nan keren, yakni Chocolate Coffee Soufle, Lava Pudding
dan Montelimar Pudding with Vanilla Sauce.
Menurut
Chef Mei, tiga kreasi pudding yang diajarkan mahasiswa Pastry Art
Reguler Class itu menjadi pilihan sejumlah hotel berbintang di Surabaya untuk
disajikan pada acara jamuan makan ala fine dining, table manner
maupun buffet (prasmanan) karena tampilannya nan keren, elegan dan berkelas.
Selama
gelaran praktik hari ketiga itu, Chef Dwi Mei Retnowati sharing
ilmu dengan 15-an mahasiswa Pastry Art Reguler A Class Akpar Majapahit untuk membuat
tiga kreasi Hot & Cold Pudding Art dengan tampilan kekinian
sesuai standar industri perhotelan.
Pada
pertemuan hari pertama, Senin (06/01/2025) lalu, mahasiswa Pastry Art Reguler Class
itu diajarkan teknik membuat tiga kreasi Hot & Cold Pudding Art
bertajuk Coconut Pudding, Spiku Pudding dan Coffee Mocha
Pudding yang cantik dan menarik.
Sedangkan pada tatap muka hari kedua, Selasa (07/01/2025) lalu, gantian Chef Eunike Emmanuel yang mengajarkan cara membuat tiga kreasi Hot & Cold Pudding yang bertema Pannacota & Fruit Sauce, Chocolate Rhum Pudding dan Moss Pudding.
Sebanyak
15 mahasiswa yang hadir Senin (13/01/2025) pagi itu dibagi menjadi enam tim,
setiap tim kebagian membuat satu kreasi pudding kekinian, Resep untuk
membuat aneka kreasi pudding itu sendiri tersaji dalam Buku Ajar
(Silabus) yang sudah dibagikan sebelumnya.
”Praktik
membuat tiga kreasi Hot & Cold Pudding masih akan berlanjut pada
pertemuan terakhir hari keempat, Selasa
(14/01/2025), dengan membuat Klapertaart, Bread & Butter Pudding dan
Crème Brulle,” kata Chef Mei kepada kru www.sekolahmasak.info,
di ruang kerjanya, kemarin.
Demi
membuat Chocolate Coffee Soufle, sesuai standar industri perhotelan, maka
tahapan ekerjaan yang mesti dikerjakan Tim A dan B adalah membuat pudding-nya.
Bahan yang dibutuhkan meliputi bread flour, butter, fresh milk, sugar, egg
yolk, vanilla paste, egg white dan sugar (untuk membuat meringue-nya),
chocolate dark compound (CDD) yang melted, coffee instant (melt)
dan rhum paste. Ingat! siapkan juga 10 buah aluminium cup-nya sebelum di-bake.
Selanjutnya
adonan pudding yang sudah dimasukkan ke dalam alumunium cup, lalu
diletakkan pada wadah Pyrex barulah di-bake pada suhu 200-210*C selama
15 menitan. Untuk hiasan bagian atas cup brush-nya, ditambahkan
butter dan sprinkle sugar.
Sementara
itu Tim C dan D fokus membuat Lava Pudding. Untuk membuat pudding
yang satu ini bahan yang dibutuhkan adalah agar-agar plain, fresh milk, fresh
cream, dark chocolate compound (DCC), condensed milk, sugar dan chocolate paste
atau bisa juga memanfaatkan strawberry paste beberapa tetes.
Tahapan
pekerjaan berikutnya membuat Filling-nya, di mana bahan yang diperlukan
meliputi fresh milk, sugar, egg yolk, cornstarch dan vanilla paste beberapa
tetes. Semua bahan tersebut di-cook sampai thick. Tampilan Lava
Pudding itu dinyatakan sukses jika dibelah seperempat hingga separonya, maka
filling-nya meleleh layaknya lava yang berwarna kekuningan.
Giliran
Tim E dan F yang tampil ciamik demi membuat Montelimar Pudding with
Vanilla Sauce. Bahan untuk membuat adonan pudding Layer 1 (layer
bawah) sendiri terdiri dari agar-agar powder, sugar, fresh milk, vanilla paste,
egg yolk, egg white, dan sugar (untuk membuat merengue-nya).
“Sedangkan
untuk membuat adonan pudding Layer 2 (layer atasnya atau topping),
maka bahan yang dibutuhkan meliputi agar-agar, sugar, water, buah kiwi,
mandarin orange, dan strawberry fresh. Sementara itu demi membuat Vanila Sauce-nya
sendiri, maka bahan yang disiapkan adalah fresh milk, sugar, egg yolk, cornstarch
dan vanilla paste beberapa tetes lalu di-cook hingga thick,” ujar
Chef Dwi Mei Retnowati di hadapan anak didiknya.
Setelah
semua pekerjaan tuntas, tiga kreasi pudding kekinian itu di-plating
dan di-garnish lebih dulu agar tampilannya semakin keren, elegan dan
berkelas, sebelum Hot & Cold Pudding Art tersebut di-display
di meja uji untuk didokumentasikan lebih dulu, selanjutnya dievaluasi dosen
pembimbing. Good jobs! Bro & Sis. Amazing banget…
Jika
Anda tertarik aneka kegiatan mahasiswa Pastry Art Reguler Class dan ingin
menjadi bagian dari civitas akademika Akpar Majapahit (member of
Tristar Group), silakan datang langsung ke Kampus Akpar Majapahit, Graha
Tristar Jl Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 8480821-22, 081
330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar