Tim Juri Berikan Atensi terhadap 30 Kreasi Modern Pastry yang Ditampilkan Mahasiswa Pastry Art Exclusive Class Tristar Group Triwulan 3
BUAH dari perjuangan keras kamu sewaktu praktik individual di cold kitchen kampus, tentu tidak akan mengecewakan hasil akhirnya saat dirimu berlaga di final exam. Semangat juang itu ditunjukkan oleh 10 mahasiswa Pastry Art Exclusive Class Tristar Group Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Senin (14/04/2025) lalu saat berjibaku demi mengikuti gelaran Final Exam Modern Pastry Creations 2025.
Dalam gelaran ujian praktik individual hari pertama tersebut mahasiswa sukses menampilkan 30 kreasi modern pastry nan keren, elegan dan berkelas di hadapan tim juri yang terdiri dari Chef Daniel Pradipta, Chef Renny Savitri dan Chef Dwi Mei Retnowati.
Dari 10 mahasiswa
Pastry Art Exclusive Class yang meramaikan Final Exam Modern Pastry
Creations 2025 itu seluruhnya adalah mahasiswa Triwulan 3. Mahasiswa
tersebut terdiri atas Aisyah Putri, Noel Reyner Yehuda, David Okta Rakhmad, Maria
Fransiska Keisha, Novely Camelia Fitri Antony, Asrina Diva Fania AnwSahla
Syarif Basyrewan, Andry, Erica Natasya, Winna Tedjasukmono dan Tabina Faridha
Hanum S.
Selama berjibaku di Cold
Kitchen Graha Tristar sekitar empat jam, setiap individu mahasiswa diminta mempersembahkan
tiga kreasi produk pastry masa kini, yakni bread, cake dan
traditional pastry creations baik yang berasa manis (sweet
tasty) maupun gurih/asin (savoury taste).
Mahasiswa
Pastry Art Exclusive Class tersebut juga mengikuti ujian tulis (teori) demi
membedah soal-soal ujian essay yang berdurasi satu jam dan blind
ingredients test, pada Sabtu (12/04/2025). ”Sementara itu untuk ujian
praktiknya sendiri durasinya sekitar empat jam, terhitung mulai pukul
09.00-13.00 WIB,” kata Chef Ita Suhervin, salah satu pengawas ujian
kepada kru www.sekolahmasak.info di ruang kerjanya, belum lama ini.
Dari pembagian waktu ujian praktik yang dipatok tim juri, maka setiap peserta Final Exam Modern Pastry Creations 2025 pun harus berjibaku dan bekerja keras demi menghasilkan aneka kreasi produk modern pastry kekinian nan keren, elegan dan berkelas tampilannya serta citarasanya pun enak pastinya.
Aisyah
Putri
misalnya, tampil all out di Kitchen Patisserie Lantai 3 Graha Tristar
Surabaya, saat membuat tiga kreasi modern pastry yang diberi nama Puff
Pastry Pizza, Lemon Cake dan Getuk Roll.
Di hadapan tim juri, Aisyah mempresentasikan teknik membuat tiga produk pastry andalannya berikut metode pembuatan, bahan-bahan yang dibutuhkan hingga garnish-nya ketika menghias ketiga kreasinya tersebut agar tampil keren. Selama berjibaku di cold kitchen kampus, Aisyah mengaku menghabiskan waktu sampai empat jam.
Selanjutnya Noel Reyner Yehuda tampil percaya diri demi mempresentasikan tiga kreasi modern pastry andalannya, yakni Opor Ayam Roll Bread, Tartlet Cappuccino Lava Cake dan Tartlet Ronde Jahe.
Khusus
untuk membuat Tartlet Ronde Jahe, Noel mengadopsi teknik deconstruction,
sehingga tampilannya tidak lagi seperti ronde jahe yang berkuah seperti pada
umumnya, melainkan disulap tampilan menjadi kreasi tartlet yang cantik
dan menarik tapi cita rasanya khas ronde jahe.
Giliran yang tampil adalah David Okta Rahmad. Mahasiswa yang satu ini menampilkan tiga kreasi modern pastry kekinian yang menjadi unggulannya, yakni Bread with Tongkol Suwir, Chocolate Mochi Lava Cake dan Entremet with Es Pisang Ijo di hadapan tim juri.
Saat
membuat Entremet Es Pisang Ijo, David, sapaan akrabnya, juga mengaplikasikan
teknik deconstruction, sehingga tampilan es pisang ijo semakin keren setelah
diubah menjadi sebuah kreasi entremet nan mewah dan elegan.
Maria
Fransiska Keisha dengan bangga mempersembahkan tiga kreasi modern pastry
masa kini, yakni Roti Ayam Woku, Black Forest Swiss Rollcake dan Semar
Mendem Roll Cake.
Berikutnya
yang tampil adalah Novely Camelia Fitri Antony. Mahasiswa Pastry Art
Exclusive Class ini fokus menampilkan kreasi produk modern pastry yang
menjadi andalannya yakni Garlic Baguette Panada, Rollcake with
Brown Sugar Boba dan Serabi Mini with Salted Egg Caramel Cream &
Almond Crunch.
Sahla
Syarif Basyrewan yang mempresentasikan tiga kreasi modern pastry
kesukaannya yakni Tamis Bread with Chicken Massala, Pandan Towel Roll
Crepes with Sumsum Delight dan Kastengel Rollcake. Pekerjaan membuat
tiga kreasi produk pastry tersebut dituntaskan dalam waktu empat jam di cold
kitchen Graha Tristar Surabaya.
Giliran
selanjutnya adalah Andri. Mahasiswa asal Makassar (Sulawesi Selatan) ini
tampil all out demi membuat tiga kreasi produk modern pastry nan
keren, yakni Rica Ayam Bun, Bubur Kacang Hijau Cake dan Pempek
Pastel.
Sementara
itu Erika Natasya juga tak kalah hebohnya saat berjibaku di cold
kitchen selama empat jam demi menyiapkan tiga kreasi produk modern
pastry unggulannya yang bertajuk Cup Bread with Pastel Tutup, Rollcake
with Butterfly Chicken dan Lumpur Surga Latte.
Sedangkan
Winna Tedjasukmono fokus bekerja di cold kitchen kampus untuk membuat
tiga kreasi modern pastry yang diberi titel Blackpepper Beef Bread,
Floss Rollcake dan Onde-onde Gula Aren.
Dan mahasiswa terakhir yang tampil adalah Tabina Faridha Hanum S. Mahasiswi cantik ini antusias saat menampilkan tiga kreasi pastry nan cantik kebanggaannya, yakni Truffle Cheese Milk Bun, Cendol Pudding Cake dan Mini Nagasari Choux.
”Setelah mendengarkan presentasi dan melihat langsung hasil kreasi 10 mahasiswa Pastry Art Exclusive Class, maka secara overall 30 kreasi produk modern pastry yang ditampilkan di meja display layak diatensi dan kita apresiasi. Pasalnya, bagaimanapun juga setiap individu mahasiswa telah berjibaku di cold kitchen demi menunjukkan kreasi terbaiknya di hadapan tim juri,” puji Chef Daniel Pradipta, salah satu juri di sela penjurian, belum lama ini. Congratulations. Good jobs! Bro & Sis …
Jika
Anda tertarik aneka kegiatan mahasiswa Pastry Art Exclusive Class dan
ingin menjadi bagian dari civitas akademika Tristar Group, silakan datang
langsung ke Kampus Tristar Group, Gedung
Graha Tristar Jl Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 081 330
350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar