twitter
S1 Teknologi Pangan

Culinary - Patisserie - Culinology - Molecular Gastronomy.



Food Technology.

Tristar Institute - Jemursari 244 - Surabaya

Info: 081234506426 - 081233752227.

Pages

Rabu, 29 Desember 2021

Aksi Seru Final Exam Mahasiswa Pastry Art Class di Kitchen Modern Food University

Mahasiswa Pastry Art Tristar Manyar Kelas A dan B Tampilkan Aneka Kreasi Cakes untuk Malam Perayaan Natal

 

SEBANYAK 18 mahasiswa Pastry Art Tristar Manyar (Trestelle Accademia Pasticceria) Kelas A dan B, antusias mengikuti gelaran final exam secara individual yang dihelat pada pertengahan Desember 2021 lalu. Ujian praktik individual yang bertema Wonderful Cakes untuk malam perayaan Natal. Ujian praktik itu dihelat di Kitchen Modern Food University Indonesia Jl. Manyar Kertoarjo No. 74 Surabaya.

 

Selama ujian praktik sesi 1, mahasiswa Pastry Art Tristar Manyar Kelas A sebanyak 11 orang harus berjibaku demi mempersembahkan 11 kreasi cakes kekinian yang keren dan berkelas, untuk disajikan pada malam perayaan Natal.

 

Sedangkan pada ujian praktik sesi 2 pesertanya delapan mahasiswa Pastry Art Tristar Manyar Kelas B. Mereka pun bekerja keras di kitchen demi menampilkan delapan kreasi cakes kekinian yang cantik dan elegan, di hadapan tim juri yang terdiri dari Chef Ita Suhervin dan Chef Vivi Liong.

 

Ujian praktik mahasiswa Pastry Art Class itu berdurasi tiga jam, sejak prepare bahan kue pukul 08.30 WIB, memprosesnya di kitchen hingga menampilkan hasil kreasinya di meja display (sekitar pukul 11.30-an) yang sudah disiapkan mahasiswa.

 

Durasi ujian praktik secara individual di Kitchen Modern Food University Indonesia itu dipatok sekitar tiga jam, sejak persiapan bahan, memproses hingga mem-plating aneka kreasi cakes dengan tampilan kekinian tersebut. Peserta final exam harus pandai memanfaatkan waktu agar hasil pekerjaannya bisa maksimal.

 

18 kreasi cakes yang dipersembahkan mahasiswa Pastry Art Tristar Manyar Kelas A dan B itu mulai Roll Cakes, Puff Pastry, Cupcakes hingga Ice Cream Cake. Sebelum aneka kreasi cakes itu ditata di meja display produk, Sebagian mahasiswa juga menghias meja display produk dengan pernak-pernik Natal yang menawan.


Asesories untuk hiasan (pohon) Natal itu antara lain ornamen kepingan salju (diganti kapas), ornamen topi sinterklas, ornament topi santa, pita merah, bintang, biji pinus, boneka mini dan lampu flip flop.

 

Sementara itu hasil kreasi 18 mahasiswa Pastry Art Kelas A-1 Pagi itu dinilai oleh tim juri yang terdiri dari Chef Vivi Liong dan Chef Ita Suhervin. Penilaian terhadap 18 kreasi cakes itu sendiri meliputi tiga aspek, yakni tampilan dan kreativitas, tekstur dan cita rasa.

 

”Penilaian tersebut mengacu pada Standard Operation Procedure (SOP) yang biasa diaplikasikan di industri perhotelan,” kata Chef Vivi, sapaan akrab Vivi Liong. Good jobs Bro & Sis! Merry Christmas & Happy New Year ….



Anda tertarik aneka kegiatan mahasiswa dan ingin menjadi bagian dari civitas akademika Tristar Group (termasuk Akpar Majapahit), silakan daftarkan diri Anda dengan datang langsung ke Graha Tristar Jl Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar