Senin, 19 Maret 2018
Tristar Institute Bogor - Pesona Kota Bogor Dalam Kreasi Wedding Cake
Kota
Bogor memang dikenal sebagai salah satu tempat wisata yang menyuguhkan pesona
keindahan alam yang begitu menawan. Selain memiliki Kebun Raya, wisata Tugu
Kujang, taman Cisarua, dan masih banyak lagi destinasi wisata lainnya yang
menarik untuk dikunjungi. Tapi bagaimana jika keindahan objek wisata ini
diaplikasikan dalam bidang patiseri? Dan inilah beberapa tempat wisata kota Bogor
yang menginspirasi mahasiswa Tristar Institute Bogor untuk dituangkan dalam tema
kreasi Wedding Cake.
Keindahan ‘Wedding Cake’ dalam
sebuah acara pesta, tentunya akan menjadi daya tarik tersendiri. Tak heran jika
kehadiran wedding cake yang menjulang tinggi atau sekedar dua atau tiga tingkat
bisa menjadi centerpiece di dalam ruang pesta. Paduan bentuk cake dan tema yang
unik, pastinya akan menambah kemeriahan pesta.
Mengusung pokok bahasan mata
kuliah pembuatan ‘Wedding Cake’, mahasiswa program studi Patiseri Tristar
Institute Bogor menampilkan karya-karya apiknya bertemakan “Pesona Kota Bogor”.
Walaupun terlihat rumit dalam pembuatannya, kreatifitas para mahasiswa ini
sungguh asyik diikuti dalam bermain-main dengan plastic icing (fondant).
Bersama chef Arifanda yang cukup berpengalaman di dunia seni pastry, Chef muda
berbakat ini mengajarkan kepada mahasiswa teknik bagaimana meng-cover cake,
membuat ornamen serta teknik pewarnaan yang baik.
“Materi
dekorasi wedding cake adalah pelajaran yang membutuhkan ketelatenan. Namun, ada
yang berbeda dari tema wedding cake kali ini, yaitu mengaplikasikan pesona
wisata kota Bogor, seperti kebun raya, Tugu Kujang dan Burung Merak Cisarua. Dengan
tema tersebut, mahasiswa kami ajak berkreasi agar muncul jiwa seninya, sambil belajar
membuat detail ornament sebelum diaplikasikan langsung diatas cake. Dengan begitu
mahasiswa akan lebih mudah menerapkan dan melatih keluwesan untuk menghias cake
dari fondant” terang Chef Fanda.
Berikut
beberapa mahakarya ‘Wedding Cake’ Mahasiswa program studi patiseri Tristar
Institute Bogor yang bisa dipetik idenya :
Beautiful Cisarua Peacock
Seekor
burung merak dengan paduan warna biru dan emas yang mengkilap membuat ‘wedding
cake’ ini tampil elegan. Dengan balutan warna dasar putih klasik, wedding cake
bersusun empat ini makin terlihat semarak akan bulu ekor burung merak yang sangat
indah saat mengembang.
Tugu Kujang Bogor (Monument Kujang
Bogor)
Simbol
Tugu Kujang yang melambangkan kota Bogor ini wujudnya diambil dari senjata
pusaka tradisional etnis Sunda yang konon di yakini memiliki keistimewaan. Nuansa
ramah yang digambarkan lewat dasar cake warna putih, dipadu embos berwarna
merah dari royal icing menjadikan cake ini lebih cerah dengan tatanan tugu
kujang berwarna emas.
Kebun Raya Bogor (Bogor Botanical
Garden)
Dibalik
kesederhanaan pemilihan warna-warna pastel menjadi cerah dengan ditingkahi oleh
ranting pohon warna coklat dipadu kuning emas yang bertebaran makin menciptakan
karya yang makin berkesan. Ada rangkaian bunga mawar warna merah muda yang
menempel disisi-sisi cake seakan menjadi pemanis adanya bunga-bunga di kebun
raya.
Itulah
gambaran dari para mahasiswa Tristar Institute Bogor dalam pembuatan ‘wedding
cake’. Mulai membuat konsep desain hingga menyiapkan topper cake yang unik. Tak
hanya itu, detail hiasan pada cake tema ini begitu penting, karena untuk
membentuk sebuah keindahan. Tristar Institute Bogor memberikan kemudahan bagi
Anda dalam berkreatifitas di dunia pastry untuk menjadi pastry chef
profesional. *Upi
Tristar Institute
School
of Culinary – Baking Pastry Art, S1 Food Technology, Hospitality, Cruise,
D3
Hotel & Culinary Business
Contact
Us at:
Akpar Majapahit
Jln.
Raya Jemursari 244. Surabaya
Telp:
031-8480821-22, 081232539310, 081216181016. 081233752227.
PIN:
D369634B, D30D351C
.
Tristar Institute
Bogor
Jln.
Raya Tajur No 33, Bogor
Telp:
0251-8574434, 081272017761, 081217929008, 082231372022
.
Tristar Institute
BSD
Jln.
Pahlawan Seribu - Raya Serpong Ruko BSD Sektor 7 / Blok RL 31-33
Telp:
021-5380668, 081381500021. 082122565898
.
Tristar Institute
Kota Wisata Batu
Jln.
Bukit Berbunga 10 Batu
Telp:
0341-3061525, 081232539310 PIN: D34223AE.
.
Tristar Institute
Kaliwaron
Jln.
Raya Kaliwaron 58 - 60 Surabaya
Telp:
031 5999593, 081216039795, 082230059993.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar