twitter
S1 Teknologi Pangan

Culinary - Patisserie - Culinology - Molecular Gastronomy.



Food Technology.

Tristar Institute - Jemursari 244 - Surabaya

Info: 081234506426 - 081233752227.

Pages

Rabu, 14 Februari 2018

Ujian Praktik Masak European Cuisine di Graha Tristar - Mahasiswa Culinary Akpar Majapahit Triwulan I Kelas Pagi, Diuji Buat Aneka Kreasi Masakan Makanan Eropa

Ujian Praktik Masak European Cuisine di Graha Tristar

Mahasiswa Culinary Akpar Majapahit Triwulan I Kelas Pagi, Diuji Buat Aneka Kreasi Masakan Makanan Eropa  
SELAMA dua hari, tepatnya pada Selasa (12/12/2017) dan Rabu (13/12/2017) lalu, 10 mahasiswa Culinary Akpar Majapahit Triwulan I Kelas Pagi yang diasuh chef Masario W. Saputra AMd.Par., SKG, diuji membuat aneka kreasi masakan makanan Eropa pada ujian praktik masak yang mengusung tema European Cuisine di Dapur Culinary 2, Lantai 3, Graha Tristar Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya.

10 mahasiswa Culinary Triwulan I Kelas Pagi ini dibagi dalam lima kelompok, masing-masing kelompok beranggotakan dua orang mahasiswa (berpasangan). Pada ujian praktik  masak hari pertama, Selasa (12/12/2017) tampil tiga kelompok, sedangkan hari kedua, Rabu (13/12/2017) yang maju ujian tinggal dua kelompok.
Kelompok 1, anggotanya Anthoni Lukito dan Rizky Nurawaly, sedangkan personel Kelompok 2 adalah Ika Indriyani dan Ronaldo, serta anggota Kelompok 3 adalah Mia Kurnia Dewi dan Jordan Axel Daniel. Sementara itu, empat mahasiswa lainnya yang juga terbagi dalam dua kelompok baru maju ujian keesokan harinya atau tepatnya pada Rabu (13/12/2017) pagi.
Demi hasil terbaik, Anthoni dan Rizky Nuralawy (Kelompok 1) berusaha tampail all out di Dapur Culinary 2 saat menyiapkan bahan masakan, memproses masaknya sendiri hingga mem-plating hasil masakan kesukaannya yang diberi judul Chicken Rolade with Travel Potato & Saute Vegetable.
Seakan tak mau kalah dengan kesolidan Kelompok 1 dan Kelompok 3, maka Ika dan Ronaldo dari Kelompok 2, juga tampil habis-habisan ketika ujian praktik masak yang mengusung tema masakan unggulannya Grill Chicken with Potato Stacks & Huzarensla di Dapur Culinary 2.
Sementara itu, anggota Kelompok 3 yakni Mia yang berpasangan dengan Jordan pun harus bekerja keras demi menghasilkan karya masakan yang spektakuler bertajuk Chicken Maryland, Belgium Frites & Greek Salad, di hadapan tiga anggota dewan juri yang terdiri atas chef Ari Purwantoro, chef Yanuar Kadaryanto dan chef Nadya Ratri di lobi Gedung Graha Tristar.
Menurut chef Ario, sapaan akrab Masario W. Saputra, pembelajaran masak European Cuisine oleh dosen pembimbing selama tiga pekan (15 kali pertemuan), mahasiswa sedikitnya dibekali sekitar 39-45 resep. Pasalnya, setiap kali tatap muka, mahasiswa diajarkan membuat tiga resep masakan Eropa.
Namun di sela pembelajaran masak European Cuisine, akhir November lalu, juga diselingi acara demo masak memperingati Thanksgiving Day 2017 dengan mempersembahkan sajian masakan Turkey Roast with Sauce & Mayonnaise yang lezat banget rasanya.
”Salah satu tujuannya untuk me-refresh mahasiswa agar tidak terjebak oleh rutinitas praktik masak di dapur. Sementara itu dalam ujian masak kali ini mahasiswa Culinary Class Triwulan I, semua bahan kebutuhan memasak disediakan pihak store (Toko 9),”  tandas chef Ario kepada kru www.culinarynews.info, di ruang kerjanya, belum lama ini.
Anda tertarik aneka kegiatan mahasiswa dan ingin menjadi bagian dari civitas akademika Akpar Majapahit, silakan datang langsung ke Kampus Akpar Majapahit Jl Raya Jemursari 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, sekarang juga. (ahn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar