Mahasiswa Diajarkan Teknik Buat Siomay Jepang,
Chicken Karage dan Sambal Bawang Skala Home Industry
SETELAH jeda karena liburan Idul Fitri akhir Mei 2021 lalu, mahasiswa Culinary Art Akpar Majapahit Kelas B-1 Pagi, kembali diajarkan teknik membuat Siomay Jepang, Chicken Karage dan Sambal Bawang, di Laboratorium Praktik Culinary 1 Lantai 3 Graha Tristar Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Kamis (03/06/2021) pagi. Selama praktik tersebut, mahasiswa disupervisi langsung oleh Dosen Pengajar Food Technology Applications Tristar Group, Chef Endang Sri Rahajoe M.MPar.
Praktik masak tiga produk olahan dengan pendekatan Food
Technology itu merupakan tatap muka kali kedua (terakhir), setelah pada
pertemuan pertama sebulan lalu, Chef Endang mendampingi anak didiknya
praktik membuat Tahu Walik Pedas dan Keripik Singkong dengan tiga
varian rasa (Original, Balado dan BBQ), yang banyak disuka konsumen.
Praktik
membuat tiga produk olahan tersebut diikuti 15 mahasiswa Culinary Art Akpar Majapahit
Kelas B-1 Pagi. Oleh Chef Endang, mereka dibagi menjadi tiga tim, Masing-masing
tim beranggotakan lima orang mahasiswa.
Tim
1 kebagian job untuk membuat Siomay
Jepang, di mana kulit Siomay yang biasanya menggunakan Wonton
Skin diganti dengan Nori (lembaran tipis dari hasil olahan Rumput
Laut).
Sedangkan
Tim 2 dan Tim 3 masing-masing mendapat tantangan dari Chef Endang
membuat Chicken Karage dan Sambal Bawang, di mana resepnya
mengadopsi pada ketentuan untuk usaha skala industri rumahan (home industry).
Demi
menghasilkan produk olahan yang layak jual, maka masing-masing tim pun berupaya
keras mengikuti resep yang telah disiapkan oleh dosen pembimbing. Tim 1,
misalnya, mereka tampil all out demi membuat Siomay Jepang, yang
bahannya meliputi chicket fillet, chicken fat, peeled shrimp, yam bean, (di-chop),
carrot (di-chop), tapioca, egg, garlic powder, salt, pepper, MSG, sugar,
oyster sauce, nori, mika (untuk wadah Siomay @ 15 gram).
Sedangkan
Tim 2 pun tampil percaya diri saat praktik masak membuat Chicken Karage
di Laboratorium Praktik Culinary 1 Lantai 3 Graha Tristar Surabaya. Lima
mahasiswa anggota Tim 2 berjibaku membuat Chicken Karage yang bahannya
terdiri dari chicken fillet, garlic powder, STTP, chicken powder, paprika
powder, curry powder, pepper, salt dan MSG.
Selain
itu anggota Tim 2 juga diminta untuk menyiapkan Chicken Flour-nya.
Sedangkan bahan untuk membuat Chicken Flour-nya sendiri meliputi hard
flour, MS cornstarch, cryspioca starch, nutmeg powder, ginger powder,
blackpepper powder, coriander powder, garlic powder, hot chili powder, MSG,
icing sugar, salt, baking powder, oil dan kertas merang (untuk mengurangi kadar
minyak usai proses penggorengan).
Tak
kalah seru dengan Tim 1 dan Tim 2, maka lima personel Tim 3 juga harus
berjibaku demi membuat Sambal Bawang yang nendang rasanya. Bahan iuntuk
mermbuat Sambal Bawang terdiri dari hot chili, shallot, garlic, shrimp cake,
salty fish (ikan asin), sugar, MSG, oil, Natrium Metabisulfite, Sodium Benzoat
(berfungsi bahan pengawet makanan) dan garam.
”Setelah
bekerja di kitchen selama 1,5-2 jam, maka ketiga produk olahan itu di-plating lebih
dulu untuk didokumentasikan, sebelum dikemas sesuai peruntukannya masing-masing,”
pungkas Chef Endang di hadapan anak didiknya..
Anda
tertarik aneka kegiatan mahasiswa Culinary Art Class dan ingin menjadi bagian
dari civitas akademika Akpar Majapahit (Tristar Group), silakan datang langsung
ke Graha Tristar Jl Raya Jemursari 244
Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau
0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar