Minggu, 25 November 2018
Lima Puluh Kandidat Miss Culinary Ikuti Beauty Class dan Catwalk
SURABAYA - Sebanyak 50 kandidat Miss Culinary 2018 ikuti beauty class, catwalk, dan photoshoot challenge di PT. Rembaka Jalan Berbek Industri VII/4 Waru Sidoarjo, Minggu (18/11). Mereka antusias mendapatkan materi pembekalan, yang diberikan para mentor.
Seperti kelas catwalk, diberikan oleh Gie Cinta. Pelatih modeling ini memberikan latihan bagaimana cara berjalan diatas panggung secara basic. Tantangan lain yang juga diberikan kepada kandidat adalah memunculkan inner beauty.
“Jadi mereka tidak hanya soal jalan yang benar. Tapi inner beauty nya keluar,” jelas Gie.
Pelatihan catwalk berlangsung selama satu setengah jam dan cukup seru. Ada yang terlihat menguasai teknik berjalan, dan ada beberapa diantaranya masih tidak terbiasa. Menurut Baptista (23) tidak ada kata susah kalau ada niat dan berani untuk elajar. Untungnya alumnus jurusan Apoteker UBAYA ini membangun mental mencoba dan mau. Meski dengan bekal sekolah modeling, ada sesuatu yang baru dalam sesi catwalk yang diajarkan di Miss Culinary.
Sementara Fandy Purbantoro Business Representative Jawa Pos mengatakan, pembekalan ini bagian dari tahapan pemilihan finalis. Nantinya, secara akumulatif akan ditentukan 16 finalis, yang lolos ke tahap berikutnya untuk ikuti karantina.and
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar